TOTAL pukulan HINT

Minggu, 07 Agustus 2011

di tengah persimpangan

setiap orang pasti senang ketika berhasil dalam hidupnya.tapi berhasil menurut ukuran siapa?karena berhasil diartikan berbeda oleh setiap orang.ada yang mengartikan bisa membeli sepeda,ada juga yang punya 2 rumah besar,atau membahagiakan orang tua,bahkan married secepatnya,tidak kurang juga yang  mengartikan berhasil sebagai bekerja di negeri orang untuk mengumpulkan pundi pundi dollar.


saat ini banyak dari kita yang tengah mengejar keberhasilan itu...mungkin ada yang bangun pagi jam 06.00 untuk mengawali hari dan mempersiapkan diri ke tempat kerja sampai akhirnya pulang kerja jam 18.00 untuk berkumpul dengan keluarga.


ada juga yang mengejar dengan berangkat awal bulan januari dan pulang akhir bulan oktober untuk mengumpulkan dollar dollar dari keringat yang ditukarkan di tengah lautan lepas... semua hanya untuk keluarga dan orang yang dicintai,dan untuk sebuah kata "berhasil"


saya yakin andapun punya cerita dan arti berbeda keberhasilan itu...akan sangat berguna jika keberhasilan yang anda capai dibagikan di blog ini


"keberhasilan diberikan kepada mereka yang merencanakan dan berusaha mengejarnya,bukan diberikan kepada mereka yang menunggu  dan menunggu saja"